KETAHANAN NASIONAL

1. Pengertian ketahanan nasional

   Pengertian ketahanan nasional adalah kondisi dinamika, yaitu suatu bangsa yang berisi keuletan dan ketangguhan yang mampu mengembangkan ketahanan, Kekuatan nasional dalam menghadapi dan mengatasi segala tantangan, hambatan dan ancaman baik yang datang dari dalam maupun dari luar. Juga secara langsung ataupun tidak langsung yang dapat membahayakan integritas, identitas serta kelangsungan hidup bangsa dan negara.

Contoh kasus berita mengenai Narkoba :
TERJERAT NARKOBA,POLITIKUS NASDEM BAKAL DIPECAT

Jakarta, Aktual.co — Jayeng Rana yang saat ini menjadi bekas Wakil Ketua DPRD Banten terancam dipecat sebagai Wakil Ketua bidang Politik dan Pemerintahan Partai Nasdem Banten.

Pemecatan itu setelah Jayeng Rana diciduk Direktorat Narkoba Polda Banten di kediamannya terkait kasus narkoba. "Langsung dipecat, karena itu masuk ke dalam pelanggaran berat," kata Ketua DPW Partai Nasdem Banten Wawan Iriawan di Tangerang, Jumat (1/5).

Dia pun mamastikan, partainya tak akan memberikan bantuan hukum kepada Jayeng. Karena dia menilai, Jayeng telah melakukan pelanggaran berat selaku kader. "Pelanggaran berat itu seperti korupsi dan penggunaan narkoba," kata dia.

Jayeng ditangkap setelah Direktorat Narkoba Polda Banten melakukan pengembangan dari keterangan pemakai sabu bernama Mul. "Infonya dari masyarakat (Mul) kemudian kita tindak lanjuti dengan menerjunkan anggota saya," ujar Direktur Narkoba Polda Banten Kombes Pol Miyanto.

Miyanto mengungkapkan, saat diciduk di kediamannya, petugas menemukan barang bukti berupa alat isap sabu di tangan Jayeng. "Alat itu kita temukan dari rumah yang bersangkutan. Bekas dipakai yang bersangkutan," kata dia.

Saat diamankan, Jayeng Rana tidak sedang menggunakan narkoba. Jayeng pun tidak mengakui alat isap sabu tersebut merupakan miliknya. "Posisi sedang tidak memakai. Tapi dia mengakui alat tersebut miliknya," kata Miyanto.




Analisa :
Narkoba dapat mempengaruhi ketahanan nasional? karena narkoba dapat merusak perilaku/sifat seseorang yang disebabkan oleh zat-zat kimia yang tidak bagug untuk tubuh, dan jika sebagian besar penduduk indonesia menggunakan narkoba maka indonesia akan menjadi lahan perdagangan/penggunanya yang nantinya negara indonesia akan menjadi negara yang tidak indah lagi.
pada kasus ini politikus dari partai NASDEM tersangkut Narkoba, itu berarti ketahanan Nasional dalam negeri sudah mulai terancam karena pejabat tinggi saja sudah mulai masuk pada lingkungan yang tidak baik, bagaimana dengan bawahannya yang kemungkinan besar akan mengikuti perilaku atasannya yang disebabkan karna lingkungannya.


SUMBER :

Penulis : Unknown ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel KETAHANAN NASIONAL ini dipublish oleh Unknown pada hari Rabu, 06 Mei 2015. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan KETAHANAN NASIONAL
 

0 komentar:

Posting Komentar